Cara Merubah Tanggal Lahir di Akun Google
Ini Dia Tips Bagaimana Cara Merubah Tanggal Lahir di Akun Google

Cara Merubah Tanggal Lahir di Akun Google

Ada cara merubah tanggal lahir di akun google yang bisa dipraktikkan. Banyak orang mengira saat membuat akun google pasti akan dimintai data diri termasuk tanggal lahir dan tidak bisa mengubahnya lagi.

Sekarang ini akun google sudah bertindak seperti nyawa pada sebuah smartphone. Jika tidak mempunyainya smartphone yang Anda miliki tidak akan bisa digunakan untuk menginstal aplikasi apapun.

Oleh karena itu, setiap ponsel atau telepon pintar android diwajibkan untuk memiliki akun google di dalamnya. Dengan begitu ponsel Anda bisa melakukan kinerjanya secara maksimal.

Jika Anda merasa sedikit gagap dengan teknologi dan tidak bisa membuat akun google dengan bantuan teman. Bahkan, sekarang pada setiap pembelian smartphone baru pasti Anda akan mendapatkan tawaran untuk dibuatkan oleh pegawai toko.

Hal-hal seperti ejaan nama, tanggal lahir, maupun informasi pribadi lainnya bisa saja kurang tepat karena bukan dibuat sendiri oleh Anda. Pegawai toko tersebut juga tentunya berharap kepada Anda untuk mengedit informasi pribadi tersebut ketika sudah sampai di rumah.

Oleh karena itu, sebaiknya Anda mengetahui cara mengubah tanggal lahir atau data pribadi lainnya yang tercantum di dalam akun google. Simak informasi berikut untuk mengetahui detail langkah-langkah lengkapnya.

Baca Juga : Cara Melihat Aplikasi yang Terhubung dengan Akun Google

Cara Merubah Tanggal Lahir di Akun Google dengan Cepat Serta Mudah

Sebenarnya mengubah tanggal lahir merupakan hal mudah untuk dilakukan. Langkah-langkah yang dilakukan juga tidak sulit, bahkan cenderung sangat sederhana. Berikut beberapa langkah yang bisa dipraktikkan untuk mengubah tanggal lahir dengan mudah.

  1. Pada ponsel Anda, pilih menu pengaturan atau aplikasi setelan yang biasanya memiliki logo roda gerigi.
  2. Scroll ke bawah untuk menemukan opsi “google”.
  3. Pilih opsi tersebut kemudian ketuk opsi “kelola akun google Anda”.
  4. Pada bagian atas, ketuk info pribadi atau personal info.
  5. Pada “info dasar” atau “info kontak”, kemudian pilih info yang akan diganti yaitu tanggal lahir.
  6. Ketika sudah selesai, jangan untuk menyimpannya dengan memilih opsi “save”.

Masalah tersebut sering disebabkan karena akun google dibuatkan oleh pegawai toko tempat Anda membeli smartphone baru, jadi seringkali data yang dimasukan untuk membuat akun tidak lengkap bahkan salah. Hal tersebut tentunya bisa memengarungi preferensi Anda ketika sedang menggunakan ponsel pintar. (SA)

Simak Juga : Cara Mengembalikan E-Mail yang Terhapus Permanen di Gmail

About administrator

Kami Menyediakan Informasi Berdasarkan Sumber Yang Kredibel dan Terpecaya

Tinggalkan Balasan